Breaking News

Program Ase Budu SDN 3 Lemba Salurkan Bantuan Beras kepada Kaum Dhuafa


Soppeng – SD Negeri 3 Lemba kembali melaksanakan Program Ase Budu (Aksi Sejuta Butir Beras untuk Dhuafa) pada awal semester genap tahun 2026. 

Program yang bersifat rutin dan berkelanjutan ini menyasar masyarakat kurang mampu di sekitar sekolah, sekaligus menjadi media pembelajaran karakter bagi peserta didik.

Program Ase Budu dilaksanakan melalui mekanisme sederhana namun konsisten. Setiap hari Jumat, yang dikenal sebagai Jumat Berkah, peserta didik membawa segenggam beras dari rumah masing-masing. 

Beras tersebut dikumpulkan di sekolah selama empat pekan atau empat kali Jumat. Setelah terkumpul, bantuan kemudian disalurkan langsung oleh peserta didik kepada warga yang tergolong kaum dhuafa.
Pada penyaluran kali ini (13/1/2026), peserta didik didampingi oleh Andi Rahmayuddin, S.Pd. (Guru Kelas 4B), Riswan Asmari, S.Pd., M.Pd. (Guru PJOK), serta Hj. Musdalifah Salama, S.Sos. (Kepala Perpustakaan SDN 3 Lemba). Para siswa terlibat langsung mulai dari proses pengemasan hingga penyerahan bantuan kepada penerima.

Sasaran pertama bantuan adalah Pak Anis, warga Jerae yang hidup bersama adiknya. Kondisi Pak Anis yang telah lanjut usia dan sering sakit membuatnya tidak lagi mampu bekerja, sementara adiknya memenuhi kebutuhan hidup dengan bekerja serabutan sebagai tukang bersih di rumah-rumah warga.

Bantuan juga disalurkan kepada Ibu Hasmawati, kaum dhuafa yang tinggal di kawasan permukiman BTN. Ia hidup di sebuah gubuk yang kondisinya nyaris roboh. Ibu Hasmawati mengalami kebutaan dan tinggal bersama cucunya. Sebelumnya, ia dikenal sebagai tukang cuci di rumah warga, namun kini tidak lagi mampu beraktivitas karena kondisi kesehatannya.

Sasaran ketiga adalah Ibu Kumiati, tenaga pendidik non-guru di SDN 3 Lemba yang sehari-hari membantu pekerjaan dapur dan kebersihan sekolah. Ia tinggal seorang diri dan menjalani hidup dengan penuh kesederhanaan. Bantuan tersebut diberikan sebagai bentuk kepedulian atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini.

Kepala SDN 3 Lemba, Falmunadi, S.Pd., mengatakan Program Ase Budu dirancang tidak hanya untuk membantu masyarakat, tetapi juga sebagai sarana pendidikan karakter bagi peserta didik.
“Melalui Ase Budu, anak-anak dibiasakan berbagi sejak dini. Nilai empati, kepedulian sosial, dan tanggung jawab sosial ditanamkan melalui praktik langsung, bukan sekadar teori,” ujarnya.

Senada dengan itu, guru pendamping Andi Rahmayuddin, S.Pd., menyebut keterlibatan langsung siswa menjadi pengalaman belajar yang bermakna.
“Anak-anak melihat dan merasakan langsung realitas sosial di sekitarnya. 

Dari situ tumbuh rasa syukur dan kepedulian yang kami harapkan melekat hingga mereka dewasa,” katanya.
Melalui Program Ase Budu, SDN 3 Lemba berharap dapat terus berkontribusi bagi masyarakat sekitar sekaligus membentuk karakter peserta didik yang peduli, berempati, dan berakhlak mulia melalui kebiasaan kecil yang dilakukan secara konsisten.
Baca Juga

1 Komentar

  1. MasyaAllah, Program yang sangat luar biasa, semoga programnya bisa terus berlanjut dan berkembang, dan dapat terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.

    BalasHapus

© Copyright 2022 - ERABRITA.COM